Dan mendadak saya lupa mau nulis apa... -__- Sek.. sek...
.....
....
Ya, KKN ini cukup menyenangkan, cukup merepotkan, menyusahkan dan memberatkan kantong. Tetap saja akan jadi kenangan yang indah, karena banyak cerita di KKN. :D Kenapa? Mari saya ceritakan kisahnya...
Bulan September ini, saya bersama teman-teman kelompok KKN UWH melaksanakan KKN kami di Kecamatan Gunung Pati, Kelurahan NS. Awal kedatangan kami disambut dengan "hangat" oleh Pak Lurah dan staff-nya. :p Setelah "Penyerahan" mahasiswa KKN di kelurahan, kami melanjutkan kegiatan kami dengan mengunjungi sekolah dan beberapa lembaga yang ada di sana. Saya mendapatkan bagian mengunjungi sekolahan. Di sana, kami mendapatkan perlakuan yang berbeda, benar-benar hangat! Kepala Sekolah dan guru-guru begitu ramah menyambut kami. Nggak cuma itu! Para muridnya sangat antusias dengan kedatangan mahasiswa KKN!